Saturday , 27 July 2024

Etty Isworo Resmi Dilantik Anggota DPRD Surakarta

HUMAS DPRD KOTA SURAKARTA – Ketua DPRD Budi Prasetyo, S.Sos resmi melantik Etty Isworo, SH, MH sebagai Anggota DPRD Kota Surakarta, masa jabatan 2019-2024, pada Rapat Paripurna DPRD tentang Peresmian pengangkatan pengganti antar waktu (PAW) Anggota DPRD Kota Surakarta, di Gedung Graha Paripurna DPRD Kota Surakarta, Jum’at (11/12/2020).

IMG_7421

Pelantikan itu didasarkan pada SK Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Nomor 170/80 Tahun 2020 tertanggal 25 November 2020.

 

Prosesi pelantikan Etti Isworo berlangsung khidmat. Diawali pengucapan sumpah dan janji sebagai Anggota DPRD Kota Surakarta, kemudian dilanjutkan penandatanganan berita acara pelantikan disaksikan Wali Kota Solo, F.X. Hadi Rudyatmo.

 

Selain Wali Kota F.X Hadi Rudyatmo, pelantikan ini juga dihadiri unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Anggota DPRD serta sejumlah Kepala OPD Pemerintah Kota Surakarta.

 

Etty Isworo merupakan pengganti Teguh Prakosa, Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Surakarta dari Partai PDIP yang mundur karena mengikuti perhelatan Pemilihan Wali Kota Surakarta Tahun 2020.

 

Ditemui usai pelantikan itu, Etty Isworo, mengaku tidak memiliki waktu berleha leha. Ia akan langsung mulai bekerja untuk mewujudkan kesejahteraan bagi masyarakat Solo. “ini pokoknya gas pol Mas,”ujar Etty didampingi suaminya di Graha Paripurna DPRD Kota Surakarta, Jum’at (11/12/2020)

 

Mantan penyiar Radio dan Televisi lokal Solo ini juga mengaku akan bergabung di Komisi III yang menangani urusan Perekonomian dan Keuangan. “Informasinya, saya masuk di Komisi III menggantikan Pak Teguh,”ujarnya

 

Ia juga akan fokus menyerap aspirasi masyarakat, utamanya yang sudah memilih dan mengantarkannya hingga ke kursi parlemen. “Saya akan menggali lebih banyak aspirasi untuk kesejahteraan rakyat sebagai tujuan dan visi Partai PDIP. Sebagai target, saya harus memberikan contoh bagi masyarakat bahwa kami adalah wakil mereka,”tandas wanita yang bergabung di PDIP Solo sejak tahun 2012 itu.

 

“Karena saya perempuan, saya juga akan memperjuangkan harkat dan martabat kaum perempuan di Solo,”tambahnya.

 

IMG_7308Pada kesempatan pelantikan itu, Ketua DPRD, Budi Prasetyo, menyampaikan terima kasih kepada Teguh Prakosa sebagai Pimpinan dan Anggota DPRD yang telah banyak berjasa untuk Lembaga DPRD Surakarta.

 

Selama menjabat, Teguh Prakosa dinilai meninggalkan kesan khusus bagi masyarakat yang telah memberinya kepercayaan. “Terima kasih atas semua yang telah dilakukan untuk lembaga ini. Semoga Allah SWT selalu memberikan bimbingan dan petunjuk-Nya untuk terus mengemban amanah rakyat,”tuturnya

 

Budi Prasetyo, juga tak lupa menyampaikan ucapan selamat kepada Etty Isworo karena telah dilantik dan mengemban amanah rakyat. “Kami ucapkan selamat, semoga saudara dapat melaksanakan tugas dan kewajiban di Lembaga Legislatif Kota Surakarta ini dengan sebaik baiknya,”Harapnya **

 

Jeprin S. Paudi

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *