Jumat , 29 Maret 2024

Kasus Sriwedari, DPRD Dukung Langkah Hukum Pemkot

DPRD Kota Surakarta mendukung langkah hukum yang ditempuh oleh Pemkot Surakarta dalam hal sengketa kepemilikan Taman Sriwedari. DPRD juga mendukung langkah-langkah untuk mempertahankan kawasan Sriwedari sebagai ruang publik.

Ketua DPRD Surakarta, Drs Teguh Prakosa mengatakan hal itu, siang tadi, kepada penulis dprd online di ruang kerjanya.  Dia menambahkan dukungan itu merupakan hasil rapat pimpinan dengan Pj Walikota, Budi Suharto SH MM beberapa waktu lalu.

Menurutnya, dalam kesempatan itu menyampaikan langkah-langkah hokum yang telah ditempuh oleh pemkot, yakni mengajukan PK ke Mahkamah Agung. “Orang tidak boleh lupa, bahwa pemerintah daerah itu adalah pemkot dan DPRD. Mestinya, sejak awal pemkot menyampaikan posisinya ke DPRD.”

Dia menjelaskan, posisi kasusnya saat ini Pemkot sudah ditegur dua kali oleh Pengadilan Negeri (PN) Surakarta atas eksekusi yang akan dilakukan oleh PN tersebut. Eksekusi ini merupakan perintah dari putusan MA yang memenangkan pihak ahli waris. (S)

Related posts

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *