Friday , 19 April 2024

Hj Maria Sri Sumarni SE MM, Konsisten Perjuangkan Kaum Perempuan

Kendati menjadi simpatisan Partai Golkar sudah lama, namun wanita yang berlatar belakang pengusaha ini benar-benar aktif di Partai Golkar sejak Pilgub 2008 silam. Wanita yang energik ini pernah menjabat bendahara Majelis Dakwah Islamiyah (MDI), salah satu sayap partai berlambang pohon beringin ini.

Hj Maria pernah aktif satu stasiun radio ternama di Kota Surakarta itu di tahun 2009 lalu dirinya maju mencalegkan diri lantaran dorongan dari seorang fungsionaris partai di tingkat Jateng.

“Saya akan mampu lebih berperan dalam memperjuangkan hak-hak perempuan bila saya menjadi legislator,” kata wanita yang lahir di Kabupetan Wonogiri ini.

Wanita yang kini sudah bergelar Magister Managemen (MM) ini akhirnya di tahun 2009 maju menjadi caleg di daerah pemilihan Banjarsari  dan terpilih. Dia yang bersuamikan seorang dosen ini oleh fraksinya ditempatkan di Komisi I. Komisi yang membidangi pemerintahan.

Dalam Pileg 2014 silam Hj Maria yang maju caleg melalui dapil Surakarta 2. dapil ini meliputi Kecamatan di Banjarsari minus Kadipiro dan Kel. Nusukan. Di dapil ini Hj Maria mendapat suara pribadi sebanyak 1.180 pemilih.

Perolehan suara sebesar itu mengantarnya ke kursi DPRD Kota Surakarta periode 2014-2019. Kini Hj Maria yang aktif di berbagai organisasi wanita ini  tetap konsisten memperjuangkan kepentingan perempuan, terutama melalui APBD.

Di periode 2014-2019 Hj Maria dipercaya oleh partainya untuk menjadi Ketua Fraksi Partai Golkar. Dan dia ditugaskan di Komisi III DPRD setempat. (S)

 

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *